Para Pemain Mulai Ungkap Teori Soal Lokasi Baru Genshin Impact Selain The Chasm

Genshin Impact alami perkembangan pesat sejak region Inazuma pertama kali rilis tahun lalu. Sejak region bertemakan Jepang itu rilis di update 2.0, dunia Tevyat juga melahirkan banyak anak pulau. Tak lupa nantinya akan hadir The Chasm di update 2.6 sebagai lokasi baru Genshin Impact.

Hal yang perlu dikagumkan oleh komunitas Genshin Impact adalah bagaimana para pemainnya mampu menciptakan teori dari hint terkecil sekalipun. Kini, di saat MiHoYo berikan konfirmasi perilisan lokasi Chasm, pemain malah menemukan detail lain yang kemungkinan besar akan menjadi lokasi terbaru di region Liyue.

Pemain Ungkap Teori Kemungkinan Lokasi Baru Genshin Impact di Bagian Barat Laut Tevyat

Para Pemain Mulai Ungkap Teori Soal Lokasi Baru Genshin Impact Selain The Chasm 4

Sebuah postingan dari pengguna Reddit “XeRoXayuki” yang mengindikasikan kemungkinan besar kemunculan lokasi baru Genshin Impact. Ia memberikan opininya yang ‘menyenggol‘ potongan dialog milik Zhongli di event “Of Drink A-Dreaming” yang sedang berlangsung. Yang mana, kalimat Zhongli menyinggung sebuah tempat bernama “Qiaoying Village“.

Dalam postingannya, XeRoXayuki menyatakan : “Kayaknya belum ada yang ngomongin ini. Desa Qiaoying saat ini belum ada di map, tapi dia udah disebut oleh Zhongli. Katanya sih ada di barat laut Liyue, tapi belum ada apa – apa di sana. Bisa jadi desa ini bakal jadi sub area yang membatasi Liyue dengan Fontaine.”

I think no one is talking about this. Qiaoying Village is not currently in the game but yet mentioned by Zhongli. Its supposed to be in Northwest of liyue. But there is nothing in northwest yet. This could hit a future sub area between liyue and fontaine. by inGenshin_Impact

Qiaoying Village dideskripsikan sebagai tempat yang terkenal akan industri tehnya. Desa yang berada di barat laut Liyue itu sebelumnya pernah disebut beberapa kali, meskipun tidak disebutkan di main story atau event besar lain. Sebagai contoh, desa ini pernah disebut di daily commission Liyue yang bernama “The Little Pirate Goes Out to Sea”.

Mengetahui hal ini, penggemar Genshin Impact ikut memberikan spekulasi bahwa kemungkinan besar Desa Qiaoying akan rilis bersamaan dengan Chasm di update selanjutnya. Ada yang berpendapat bahwa desa ini sebenarnya berada di barat laut Liyue Harbor, ada pula yang mengatakan bahwa dia akan menjadi daerah perbatasan antara Sumeru dan Fontaine.

Para Pemain Mulai Ungkap Teori Soal Lokasi Baru Genshin Impact Selain The Chasm 5

Terlepas dari itu, kehadiran region baru Genshin Impact serta perluasan map Tevyat menjadi daya tarik utama para pemain Genshin Impact. Bersamaan dengan kehadiran Chasm, bocoran terbaru juga beredar tentang main region keempat, Sumeru, yang akan hadir di musim panas tahun ini.

Tak sedikit pula pemain yang menyarankan untuk melakukan perluasan wilayah region Mondstadt. Namun, apapun itu, Genshin Impact selalu miliki konten baru yang pastinya menarik untuk dieksplor oleh para pemainnya.

Dan pastinya Gamebrott akan selalu menyediakan informasi menarik seputar game, khususnya Genshin Impact, agar kamu tidak ketinggalan berita game terkini! Game ini bisa kamu mainkan di platform PC, Mobile, dan Playstation ya!

Baca juga informasi menarik lainnya terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Epic-creativehouse. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.