IBL Bergulir Lagi, Amartha Hangtuah Antusias

IBL 2024 bergulir lagi akhir pekan ini. Amartha Hangtuah antusias bisa kembali bertanding demi memperbaiki posisi di klasemen.

IBl sempat berhenti dua pekan karena adanya Pemilu 2024. Hangtuah meraih hasil yang terbilang kurang memuaskan karena cuma menang dua kali dari lima laga sehingga tertahan di posisi kedelapan.

Ini tentu bukan start yang diinginkan oleh pasukan Andika ‘Bedu’ Saputra tersebut. Oleh karenanya, jeda dua pekan dipakai oleh tim untuk memperbaiki kekurangan yang ada.

Sebab Hangtuah sudah ditunggu dua laga kandang di awal Maret ini, yakni menghadapi Bima Perkasa Jogja, Sabtu (2/3) dan Dewa United, Minggu (3/3/) di GOR UNJ, Jakarta Timur.

“Semangat kami untuk memenangi semua laga tersebut. Apalagi para pemain dalam kondisi terbaik,” ucap Musab Mochammad selaku Managing Director Amartha Hangtuah dalam rilis kepada detikSport.

Baca juga: Pelita Jaya Belum Puas meski Menang Telak atas Pacific Caesar

Hal serupa diucapkan forward Hangtuah Fisyaiful Amir yang lebih percaya diri menyambut dua laga kandang itu. Sebab jeda dua pekan sudah dimaksimalkan untuk berlatih secara intens demi meningkatkan penampilan tim.

“Kami yakin bisa ambil kemenangan dalam dua laga di depan. Namun, fokus kami saat ini adalah untuk memenangi laga pertama melawan BPJ,” tutur Amir.

Apalagi Hangtuah akan diperkuat shooter andalan Stevan Neno yang sempat absen di laga-laga awal karena menjalani rehabilitasi usai operasi.

“Persiapan kami sejauh ini bagus. Latihan normal, tetapi ada beberapa poin penting yang diperbaiki,” lanjut Amir.

Baca juga: Kisah Fans Gowes Jakarta-Semarang Demi Nonton Hangtuah

(mrp/ran)

Related Posts

Hak Cipta © 2025 Epic-creativehouse. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.